4 Kapolsek Dan 1 Kepala Satuan Dilingkungan Jajaran Polres Brebes Dimutasi -->

Iklan Semua Halaman

4 Kapolsek Dan 1 Kepala Satuan Dilingkungan Jajaran Polres Brebes Dimutasi

Friday, June 23, 2017

Lalukintaskriminalitas.com, Brebes - 4 Kapolsek dan 1 Kepala Satuan (Kasat) dilingkungan jajaran Polres Brebes, Jawa Tengah diambil sumpah dan janjinya menyusul adanya proses mutasi dan jabatan baru di lingkup Polres Brebes. Mereka adalah Kapolsek Bumiayu, Kapolsek Tonjong, Kapolsek Bantarkawung dan Kapolsek Larangan serta Kasat Binmas Polres Brebes.

Hal ini tertuang dalam surat telegram dari Kapolda Jawa Tengah yang bernomor ST/1193/IV/ 2017 pertanggal  29 April 2017.

Dalam rotasi dan mutasi di tubuh kepolisian tersebut, beberapa pejabat jajaran Polsek maupun Polres Brebes dengan mendapat posisi barunya.

4 Kapolsek yang diserahterimakan dalam sebuah Upacara Serahterima Jabatan (Sertijab) masing-masing adalah Kapolsek Bumiayu yang sebelumnya dijabat oleh AKP Joko Witanto digantikan oleh AKP Wawan Dwi Laksono yang semula menjabat sebagai Kapolsek Bantarkawung. Kapolsek Bantarkawung sendiri dijabat oleh AKP Misyanto mantan Kapolsek Tonjong yang diserahterimakan kepada pejabat baru AKP Sukoyo yang jabatan sebelumnya sebagai Kasubag Bin Ops Bag Ops Polres Brebes.

Sedangkan AKP Joko Witanto menduduki jabatan sebagai Kapolsek Larangan menggantikan AKP Sapari yang dipindahkan di Bag Ops Polres Brebes menduduki jabatan yang ditinggalkan AKP Sukoyo.

Kemudian, sertijab lainya adalah Kasat Binmas yang semula dijabat oleh AKP Radiyanti diserahterimakan kepada AKP Pranata yang sebelumnya menjabat Kapolsek Taman Polres Pemalang. Radiyanti sendiri dimutasi di Polres Tegal Kota sebagai Kasubbag Hukum.

Acara serah terima jabatan (Sertijab), sendiri  dilaksanakan pada Selasa (9/5/2017) di aula Mapolres yang dipimpim langsung oleh Kapolres Brebes AKBP Luthfie Sulistiawan.

AKBP Luthfie Sulistiawan menjelaskan, bahwa setiap pelaksanaan mutasi jabatan merupakan hal biasa yang dilakukan oleh pihak kepolisian. Hal ini juga sudah sesuai isi surat Telegram dari Kapolda Jawa Tengah tentang rotasi dan mutasi.

“Tujuannya untuk membangun kinerja yang lebih baik dan penyegaran ditubuh kepolisian,” jelas Luthfie.

“Semoga dalam rotasi dan mutasi jajaran kepolisian khusus dilingkungan Polsek dan Polres Brebes, dalam tugasnya kedepan akan selalu lebih baik di lingkup wilayahnya," pungkasnya. (Hms)