Kontingen Kabupaten Ogan Komering Ulu di Lepas Oleh Plh Bupati OKU . -->

Iklan Semua Halaman

Kontingen Kabupaten Ogan Komering Ulu di Lepas Oleh Plh Bupati OKU .

Saturday, November 20, 2021


Baturaja, lalulintaskriminalitas.com
- Drs. H. Edward Candra, M.H., Selaku Plh Bupati OKU Melepas Kontingen Kabupaten Ogan Komering Ulu Pada 



PORPROV Ke-XIII Sumsel OKU Raya Tahun 2021, Bertempat di Halaman Gedung Olah Raga (GOR) Baturaja. (Jumat, 19/11/2021). 



Ketua KONI OKU Drs. H. Suprijadi Jazid, Melaporkan jumlah Kontingen Kabupaten OKU pada PORPROV Ke-XIII sebanyak 674 



Orang terdiri atlet, pelatih, dan official dengan jumlah atlet 444 orang, 287 atlet putra,157 atlet putri.

K


Pelaksanaan PORPROV Ke-XIII Tahun 2021 sebagai ajang kompetisi bagi atlet-atlet Kabupaten OKU untuk mencapai prestasi yang lebih tinggi sehingga dapat bersaing dengan daerah lain untuk menjadi duta-duta Olahraga Provinsi Sumsel baik di Tingkat Regional maupun Tingkat Nasional.


Dilaporkan pula bahwa di Kabupaten OKU dipertandingkan sebanyak 16 Cabor ditambah 1 Cabor Judo, di Kabupaten OKU Timur sebanyak 11 Cabor, dan di Kabupaten OKU Selatan sebanyak 7 Cabor.


Kabupaten OKU mengikuti 35 Cabor dari 38 Cabor yang dipertandingkan.


Adapun waktu pelaksanaan mulai dari tanggal 21-28 November 2021, namun ada beberapa Cabor yang sudah mulai dipertandingkan yaitu untuk di Kabupaten OKU Cabor Bola Basket dan Bola Tangan kemudian di Kabupaten OKU Selatan yaitu Cabor Panjat Tebing dan di Kabupaten OKU Timur Cabor Futsal.


Sementara PLH Bupati OKU, Drs. H. Edward Chandra, M.H.,

Menyampaikan selamat berjuang dan semoga para atlet Kabupaten OKU dapat mengharumkan nama bumi Sebimbing Sekundang.

Kalian para atlet adalah kebanggaan dari seluruh masyarakat Kabupaten OKU, kalian adalah pilihan yang telah dilatih dipersiapkan dengan baik untuk dapat mewakili Kabupaten OKU sesuai dengan Cabang Olahraga yang menjadi keahlian 

atau yang telah dipersiapkan atau yang telah selama ini kalian geluti. 


Proses yang telah dilakukan baik oleh KONI bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten OKU lalu Dispora dibantu oleh para Pengurus Cabang 

Olahraga sehingga kalian semua yang hadir di tengah-tengah lapangan ini adalah kebanggaan kami semua, kebanggaan masyarakat Kabupaten OKU, untuk itu kita bersemangat memberikan apresiasi untuk kalian semua para atlet Kabupaten OKU.


Edward Candra juga berpesan kepada seluruh kepanitiaan khusus menangani atau mengawal Kontingen PORPROV agar bersatu padu kompak untuk dapat mengawal Kontingen ini termasuk dari tim kesehatan, kemudian logistik yang perlu diperhatikan dari para atlet sehingga mereka dapat menikmati setiap rangkaian jalannya pertandingan tanpa ada beban yang menjadi pikiran-pikiran dari para atlet.


Edward Candra berharap atlet OKU dapat mempersembahkan prestasi sesuai apa yang diharapkan.


Acara dilanjutkan dengan penyematan tanda peserta oleh PLH Bupati OKU, Ketua DPRD OKU dan Ketua KONI OKU dan Foto Bersama Forkopimda OKU.


Turut hadir, Ketua DPRD OKU, Kajari OKU, Mewakili Dandim 0403/OKU, Mewakili Kapolres OKU, Asisten 3 Setda OKU, OPD Terkait, Ketua KONI OKU, Para Official, Pelatih dan Kontingen Kabupaten OKU Serta Undangan Lainnya.(RD)