Tiba di Aceh, Jokowi Sesuk Korban Gempa di RS dr Zainoel Abidin -->

Iklan Semua Halaman

Tiba di Aceh, Jokowi Sesuk Korban Gempa di RS dr Zainoel Abidin

Friday, December 9, 2016

LalulintasKriminalitas.com, Aceh - Presiden Joko Widodo membesuk korban gempa Aceh yang dirawat di Rumah Sakit dr. Zainoel Abidin Banda Aceh pada Kamis (8/12) kemarin. Jokowi sudah tiba di Aceh sejak Kamis sore kemarin.

Saat membesuk korban, Jokowi melihat penanganan terhadap korban gempa Aceh sudah sangat baik.

"Evakuasi korban sudah mencapai 99 persen," kata Jokowi lewat postingannya di akun Facebook. Postingan tersebut diunggah kira-kira delapan jam yang lalu.

Hari ini, rencananya Jokowi akan melihat penanganan di lapangan setelah gempa. Termasuk pendistribusian bantuan ke para pengungsi.

"Terutama untuk merekonstruksi kembali setelah nanti kita lihat lapangan seperti apa. Terima kasih petugas dan masyarakat dalam tanggap bencana," tegas Jokowi.

Saat membesuk, Jokowi didampingi Menkes Nila Moeloek, Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan sejumlah pejabat lainnya.

Seperti diketahui, Rabu (7/12) lalu gempa mengguncang kawasan Pidie Jaya dan sekitarnya jelang Subuh. Gempa berkekuatan 6,4 skala richter itu merusak sejumlah bangunan hingga menimbulkan korban jiwa.

Data terakhir menyebut 102 jiwa meninggal dunia. Sedangkan korban luka mencapai 500 jiwa. (mdoG)
Suber : Merdeka.com