RIKKES BERKALA TAHUN 2021 BAGI PERSONEL DAN ASN POLRES OKU OLEH BID DOKKES POLDA SUMSEL. -->

Iklan Semua Halaman

RIKKES BERKALA TAHUN 2021 BAGI PERSONEL DAN ASN POLRES OKU OLEH BID DOKKES POLDA SUMSEL.

Thursday, September 30, 2021


OKU RAYA, lalulintaskriminalitas.com
- Bidang Dokter dan Kesehatan (Biddokes) Polda Sumsel bersama Sie Dokkes Polres OKU melakukan pemeriksaan kesehatan (Rikkes) berkala bagi anggota Polres OKU maupun Polsek Jajaran baik anggota Polri maupun ASN.  Rabu (29/09/2021) sekira Pukul. 08.00 Wib di Gedung Wira Satya Polres OKU.



" Kapolres OKU AKBP Danu Agus Purnomo, S.I.K., saat melaksanakan pemantauan kegiatan tersebut menyampaikan bahwa Pemeriksaan kesehatan barkala tersebut dilakukan dalam rangka memelihara sekaligus meningkatkan kesehatan personel Polri guna mendukung setiap pelaksanaan tugas Kepolisian. 


Kegiatan rikkes berkala ini merupakan agenda rutin tahunan yang dilaksanakan setahun dua kali oleh Polda Sumsel.


Dimulai dari tahapan pendaftaran bagi anggota sekaligus pemeriksaan Tensi dan pemberian formulir, Kemudian Pemeriksaan fisik seperti Pengukuran tinggi badan, berat badan, pemeriksaan tensi darah/ denyut nadi.


Selanjutnya dilakukan pemeriksaan jantung, dilanjutkan Pemeriksaan Rontgen,Pemeriksaan Mata, Pemeriksaaan THT, Visus dan Pemeriksaan Gigi.


Selain untuk deteksi dini terhadap berbagai jenis penyakit atau kelainan kesehatan, rikkes berkala ini juga dilakukan untuk memantau kondisi kesehatan anggota Polri guna pemeliharaan, perlindungan, dan pembinaan dalam mencegah serta mengurangi penyakit degeneratif yang berhubungan dengan pelaksanaan tugas. Ujarnya./rd