Duri, Lalulintaskriminalitas.com - Pada hari minggu sekitar jam 14 Wib,
Camat mandau,Riki Rihardi S.STP,M.SI
menggelar Musrembang di Kantor Lurah babussalam,kec mandau,Kab Bengkalis
Dalam musyawarah tersebut di hadiri oleh,Camat Mandau,Riki Rihardi,S.STP,M.SI,Lurah Babussalam,Rio Sentosa,S.STP dan Stafnya,turut pula hadir Anggota DPRD Kab Bengkalis,H.Ardi,SE,LPMK,Rt/Rw dan warga kelurahan babussalam.
Adapun dalam musyawarah itu,Rt dan Rw mengajukan beberapa usulan.
Tentang perbaikan dan pembangunan.
Diantaranya perbaikan yang mana jalan yang sudah rusak,agar di semenisasi.
Selanjutnya usulan tentang pembangunan ruangan pertemuan,karena di kel babusalam belum memiliki gedung tersebut,sebagai prioritas utama
Sementara, usulan yang selanjutnya adalah tentang perbaikan parit parit yang apabila tiba hujan deras,rawan banjir.
Salah satunya parit yang ada di jalan nusantara satu,di situ sering kali terjadi banjir,bagaikan sungai aja layaknya,karena air yang mengalir tidak terbendung lagi oleh polonganya.
Seperti juga halnya parit besar yang ada di bawah jalan hangtuah,yang tidak jauh jaraknya dengan Hotel Green Zuri,mengalir hingga ke daerah pematang jalan rangau
apa bila tersumbat akan mengakibatkan banjir juga.
Seperti yang terjadi di jalang Lembah sari dalam.
Parit parit itu juga perlu di jadikan prioritas yg utama,demi kesehatan, keselamatan warga setempat.
Dalam musyawarah itu,
Lurah Babussalam,Rio Sentosa mengatakan,
Ini adalah saat yang tepat,mengajukan usulan dan masukan semoga usulan usulan yang di ajukan ini,akan segera terwujud di tahun yang mendatang,tuturnya.
Dalam musyawarah itu juga,Camat Mandau,Riki Rihardi-mengatakan usulan usulan ini nanti akan kita sampaikan dalam,
Musyawarah perencanaan pembangunan di tingkat kecamatan,imbuhnya.
Sementara itu dalam musyawarah tersebut,Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis,H.Ardi.SE mengatakan dia akan turun langsung ke lapangan,guna demi melihat semua keluhan dan usulan yang di sampaikan oleh warga
Kelurahan Babussalam yang hadir dalam musyawarah itu,tuturnya
Dengan demikian warga kelurahan babussalam sangat berterima kasih atas perhatian dan kemurahan hati, dari pak dewan .
(Thamrin Mz)