THL Terima Bonus dan Hadiah Keberhasilan Raih Penghargaan Adipura Tahun 2017 -->

Iklan Semua Halaman

THL Terima Bonus dan Hadiah Keberhasilan Raih Penghargaan Adipura Tahun 2017

Saturday, December 30, 2017


Lalulintaskriminalitas.com, Bengkalis- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bengkalis gelar kegiatan penyerahan bonus dan hadiah kepada Tenaga Harian Lepas (THL) atas keberhasilan meraih penghargaan Adipura tahun 2017.Penyerahan tersebut diberikan langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Bengkalis, H. Arianto didampingi H, Arman AA dan Kepala Kantor Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS),  di Halaman Kantor DLH Bengkalis, Jum'at (29/12/17).

Penyerahan bonus dan hadiah diberikan meliputi penyerahan bantuan pakaian kerja lapangan dari BPJS Ketenagakerjaan, kemudian penyerahan sagu hati  kepada THL DLH Bengkalis.

Dilanjutkan penyerahan hadiah kepada Kelompok wanita Tani Siata Desa Mentayan, Mekar Indah Desa Ulu Pulau, Wanita Tani Desa Papal, Wanita Tani Anggrek Desa Resam Lapis dan penyerahan piagam Pelopor Pelaksana RKL, RPL/UKL-UPL .

Pada kesempatan yang sama, H. Arianto mengatakan bahwa penghargaan yang diterima hari ini bukan hanya sekadar penghargaan dan bonus semata, melainkan penghargaan ini sebagai motivasi kepada THL untuk tetap mempertahankan dan meningkatkan kualitas dalam berkerja.

"Karena apa yang saudara terima hari ini merupakan  sebuah bukti, bahwa Pemerintah Kabupaten Bengkalis menghargai jerih payah para THL yang telah senantiasa bekerja dengan tulus iklas,"ungkap Arianto.

Perlu kami sampaikan tambah Plt. Sekda, bahwa penghargaan untuk kota yang bersih dengan penghargaan adipura ini tak lepas dari kerja keras para PHL yang harus kita apresiasi dan  menjadi kebanggaan dan kesadaran warga kota tentang kebersihan lingkungan di manapun berada.

masyarakat harus selalu ditingkatkan kesadaran dirinya, digiring, dilibatkan untuk menjaga kebersihan kapanpun, dimanapun, dan dimulai dari dirinya sendiri.

"diharapkan dengan diadakan penyerahan bonus dan hadiah ini menjadi pemicu dan tolak ukur kedepan untuk senantiasa menjaga kebersihan sebagai bentuk dan kesadaran dalam membangun Negeri Junjungan ini,"tutupnya.

Sumber : Humas