DEMI KENYAMANAN DALAM BERIBADAH, ANGGOTA PIKET UNIT SAMAPTA POLSEK SINTANG KOTA PAM GEREJA GKII BETHEL -->

Iklan Semua Halaman

DEMI KENYAMANAN DALAM BERIBADAH, ANGGOTA PIKET UNIT SAMAPTA POLSEK SINTANG KOTA PAM GEREJA GKII BETHEL

Tuesday, November 2, 2021


SINTANG, LalulintasKriminalitas.com - Humas Anggota Polsek Sintang Kota melaksanakan kegiatan pengamanan (PAM) ibadah rutin umat kristiani di beberapa gereja di wilayah Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang, Minggu (31/10/2021) Pagi.



Pelaksanaan pengamanan meliputi Gereja GKII BETHEL Jalan D.I. Panjaitan Sungai Durian Kelurahan Kapuas Kanaln Hulu Kec. Sintang, Kab. Sintang.


Kapolsek Sintang Kota IPTU , Sutikno, S Sos, MAP, mengatakan guna menjaga keamanan dan kelancaran jalannya ibadah ummat kristiani dalam melaksanakan ibadah rutin, Anggota Polsek Sintang Kota melaksanakan pengamanan di gereja di wilayah di wilkum Polsek Sintang Kota.


“Demi menjaga stabilitas keamanan yang kondusif di wilayah Polsek Sintang Kota, anggota harus turun di tengah-tengah warga masyarakat, untuk memberikan pengamanan, sehingga tercipta situasi aman dan kondusif dan agar masyarakat yang melaksanakan ibadah dapat dengan tenang tanpa ada rasa cemas karena mendapat penjagaan dari Polri, ujar IPTU Sutikno.


“Pengamanan ini kami lakukan sebagai wujud kamtibmas diwilayah, para jemaat yang hadir dalam kebaktian wajib mengikuti prosedur protokol kesehatan demi kepentingan bersama dalam mencegah penyebaran Covid-19.” 

(Muhammad Budi)